Postingan
Menampilkan postingan dari Oktober, 2017
SUZUKI JIMNY WIDE 2017 LAUNCHING DI INDONESIA HANYA 88 UNIT LANGSUNG SOLD OUT
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Jimny merupakan jip sejati lansiran Suzuki yang melegenda. Sejak tahun 1979, Suzuki Jimny generasi pertama yang terkenal dengan sebutan Jimny Jangkrik (LJ80), sudah berkeliaran di tanah air. Bodinya yang kompak dan ringan namun sudah dilengkapi sistem 4WD, menawarkan kemampuan jelajah medan yang optimal walau mesinnya hanya berkapasitas 800 cc. Semenjak itu kehebatan Suzuki di segmen pasar jip 4WD kompak mulai diakui. Regenerasi terus berlanjut hingga berakhir di era Suzuki Katana yang sudah meninggalkan penggerak 4WD. Awal 2016, Suzuki Jimny membuat kehebohan di pemberitaan otomotif nasional mengenai kehadirannya kembali di tanah air. Jimny yang dimaksud merupakan Jimny generasi ketiga yang sebenarnya sudah ada sejak tahun 1998 di Jepang. Generasi dengan kode JB23 merupakan interpretasi modern Suzuki terhadap Jimny generasi kedua. Desain mengotak yang kaku berubah lebih luwes memancarkan aura modern. Jimny generasi terbaru ini masih layak disebut “jip tulen”, karena mengandalkan
Mobil tidak Kuat Menanjak? Rubah Final Gear Ratio
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Pecinta otomotif yang masih awam sering kebingunan saat mobil dipakai di jalan tanjakan sulit menanjak padahal kondisi mesin bagus dan secara teknis tenaga mesin juga besar sebut saja avanza 1300 cc yang bertenaga 94 Hp, kalah dengan Katana 1000 cc yang bertenaga 50 Hp, atau mobil-mobil pickup yang kesulitan menanjak di daerah pegunungan bisa memakai modif gear ratio mobil ini. Apa itu Final Gear Ratio ? Final gear ratio adalah perbandingan antara "gigi belakang dan gigi depan" mobil, jika pada motor akan terlihat jelas apabila gear belakang memakai yang lebih besar dari standart maka motor akan lebih ringan dan mudah menanjak, jika memakai gear belakang kecil maka motor lebih berat akan tetapi memiliki top speed (kecepatan maksimum) yang lebih baik. Nah sama pada mobil sebenarnya mobil juga memiliki gear depan dan belakang meskipun bentuknya sedikit berbeda dengan gir motor. Pada mobil gear depan dinamakan "pinion gear" sedangkan gir belakang dinamakan
AS RODA HEAVYDUTY CROMOLLY AXLE SUZUKI JIMNY
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
JENIS JENIS BAN
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Ada 3 jenis ban yang agan agan harus tau ketika membeli ban yang cocok untuk Offroad. Dibawah ini beberapa jenis yang harus diketahui sebelum membeli ban. 1. MT ( Mud Terrain) kembangnya semakin besar dan tebal karena jenis ini merupakan jenis ban untuk off road, jalan berlumpur dan medan-medan sulit lainya pada off road. Kalau untuk berjalan pada aspal bunyi ban akan berisik dan bila jalanan basah sangat berbahaya sekali karena ban akan menjadi licin. 2. AT (All Terain) , ban jenis ini digunakan untuk jenis segala medan seperti tanah, kerikil, genangan air serta bisa berjalan dengan baik pada aspal dengan suara yang tidak terlalu berisik tidak seperti ban jenis M/T. 3. H/T merupakan singkatan dari High Terrain hanya diperuntukkan untuk jenis jalan aspal saja, jenis ban ini biasanya dipakai pada mobil jenis-jenis MPV atau Multi Purpose Vehicle. Pasti agan udah tau kan mau membeli yang jenis apa, ya jenis MT. Tinggal memilih ukuran yang pas dengan sesuai kebutuhan y
TIPS OFFROAD BAGI PEMULA
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Bagi pemula yang ingin mengendarai mobil offroad, yuk simak beberapa tips ala NSA dibawah ini : 1. cek engine 2. pastikan mobilnya sudah 4x4 dan menggunakan ban M/T (mud terrain) , 3.janga terlalu nafsu untuk injak gas secara pol, karena ini dapat menyebabkan mobil tidak stabil dan out of jalur. Nah saya ada beberapa temen yang pas offroad nginjek gasnya terlalu mupeng (muka pengen) , alhasil ban kiri terpleset sehingga mobil mengalami kemiringan dan hampir dikit lagi itu klontang (yang gatau klontang kalian bisa baca di artikel saya sebelumnya) Itu dulu yang bisa saya share, semoga bermanfaat :)